Thursday, August 27, 2009

BULAN RAMADHAN



Bulan ramadhan adalah bulan yang penuh berkah, awali harimu dengan senyuman. Sambutlah pagi harimu agar dapat beramal walaupun dengan senyuman. Janganlah engkau memasang wajah yang suram, maka harimu akan terasa melelahkan. Hadapilah ramadhan dengan suka, agar kita dapat ikhlas menjalaninya. Marilah kita berlomba-lomba mencari pahala di bulan yang suci ini, karena di bulan ini, ALLAH SWT memberikan pahala yang besar dibandingkan bulan-bulan lainnya. Beramal untuk sesama, bersedekah, infaq merupakan hal baik dalam kehidupan di dunia, agar dapat menolong kita di akhir dunia kelak.

Tapi masih banyak orang yang kurang peduli dengan Ramadhan, mereka menganggap bulan ini seperti bulan-bulan yang lain, sambil menunggu buka puasa. Ngabuburit biasa dilakukan para remaja di kota Majenang, mereka berkeliling kota majenang, berkumpul di alun-alun majenang, merupakan salah satu pilihan. Untuk berkumpul bersama rekan-rekan sembari menunggu buka puasa. Ada juga yang melakukan freestyle, atraksi menggunakan motor yang menunjukkan kelihaian menggunakan motor. Ngabuburit alternatif yang paling diminati bagi kalangan remaja di berbagai daerah, waktu terasa cepat jika kita melakukan ngabuburit, apalagi jika di kita berkumpul dengan teman-teman kita, walaupun menghabiskan bensin, tetapi ngabuburit mengelilingi kota Majenang tercinta ini adalah salah satu kebiasaan yang susah untuk di hindari.


No comments:

Post a Comment